Kiat membangun kecerdasan anak

Diposting oleh Unknown on Minggu, 16 Februari 2014


Siapa yang tidak menginginkan anak yang cerdas. Berikut ada beberapa kiat yang bisa menunjang agar anak anda bisa menjadi cerdas

  1. Sarapan sehat setiap pagi
Berbagai penelitian menunjukkan bahwa memang anak yang rutin melakukan sarapan sehat setiap pagi
cenderung memiliki memori yang lebih tajam jika dibandingkan dengan mereka yang jarang sarapan. Perlu anda ketahui bahwa karbohidrat kompleks yang anda berikan pada anak anda setiap pagi dapat
membantu anak mempertahankan kinerja mental dan hal ini tentulah sangat berkaitan dengan memori.
Anda sebagai orang tua dapat memberikan anak anda sarapan di antaranya yaitu buah, susu rendah
lemak, beberapa jenis makanan kaya protein dan juga gandum sereal.

  1. Ajarkan olahraga
Aktivitas fisik memang berdampak cukup bagus untuk kesehatan anak anda dan terutama fungsi otak.
Dengan beberapa gerakan yang anak anda lakukan mampu mengaktifkan daerah penting pada bagian
otak dan untuk itu, biasakan mengajak anak anda untuk melakukan olahraga misalnya dengan bersepeda.

  1. Batasi waktu nonton TV
Saat ini TV selalu menjadi masalah ketika anda memerintah anak anda untuk belajar dan memang
umumnya anak-anak banyak menghabiskan waktu dengan menonton TV. Oleh karena itu, sebaiknya anda sebagai orang tua harus memantau aktivitas anak anda dan usahakan anak anda hanya menonton TV maksimal 2 jam perhari.

  1. Kenalkan permainan yang edukatif
Anda dapat mulai memperkenalkan berbagai permainan yang bersifat edukatif, misalnya teka-teki yang
tentunya membutuhkan keterampilan, strategi dan juga memori otak untuk menyelesaikannya. Berbagai permainan tersebut dapat membantu otak untuk menjalin hubungan saraf baru.

  1. Penuhi asupan asam lemak omega-3
Anda sebagai orang tua harus memperhatikan asupan makanan untuk anak anda. Asam lemak omega-3
ini dapat mengaktifkan area otak yang berpotensi mendorong peningkatan perhatian, aspek kognitif dan


juga memori. Beberapa makanan yang dapat disarankan untuk memenuhi asam lemak omega-3 yaitu ikan salmon, ikan tuna dan masih banyak lagi.
Share artikel ke: Facebook Twitter Google+ Linkedin Technorati Digg

{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar